MALANG - Pekerjaan fisik Satgas TMMD ke 112 saat ini sudah memulai pengerjaan Plat Duicker. Pekerjaan plat duicker sendiri dilakukan di Desa Tulungrejo, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang yang saat ini sedang di kebut pengerjaannya oleh Satgas TMMD.
Bersama masyarakat Satgas TMMD bergotong royong terus kebut maksimalkan sasaran fisik pengecoran plat duicker agar tepat waktu. Pengecoran ini dilakukan pada hari Jumat kemarin, " ungkap Sertu Cahyo Babinsa Tulungrejo, Sabtu ( 02/10/2021).
Babinsa Cahyo mengatakan, pembangunan plat duicker dalam TMMD ke 112 ini dilakukan atas saran dan permintaan masyarakat. Tentunya dengan senang hati kami selaku anggota TNI bertugas di desa ini akan membantu semaksimal mungkin.
" Alhamdulillah dalam program TMMD ini saran dan permintaan masyarakat telah disetujui oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Malang "
Sudah menjadi kewajiban kami membantu masyarakat, " pungkas Cahyo.
Dengan TMMD ke 112, warga juga mengaku senang bisa berbaur bersama TNI. Apalagi program ini bertujuan membangun desa. Masyarakat mengaku punya tanggung jawab moral untuk membantu program TMMD. Pasalnya, TNI selama ini sudah banyak membantu, " imbuhnya Cahyo. (Penrem083)